Ghalia Indonesia Situs Percetakan Soal UN Di HACK
Ghalia Indonesia Situs Percetakan Soal UN Di HACK

Ghalia Indonesia Situs Percetakan Soal UN Di HACK


Entah ada kaitannya atau tidak dengan keterlambatan naskah soal ujian nasional (UN) 2013 yang tengah ramai dibicarakan, situs resmi pencetak soal UN 2013, PT Ghalia Indonesia Printing, diretas dan tidak bisa diakses oleh publik. Hal ini dibenarkan oleh Direktur PT Ghalia Indonesia Printing Hamzah Lukman.

www.ghalia-indonesia.comHalaman depan situs web milik PT Ghalia Printing Indonesia diretas. Perusahaan tersebut merupakan salah satu dari enam percetakan yang ditunjuk Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk mencetak soal-soal ujian nasional 2013.
Dalam jumpa pers di kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Minggu (14/4/2013) siang, Hamzah enggan mengomentari masalah pembajakan situs resmi percetakannya tersebut. "Sudah, ya, saya masih banyak kerjaan supaya soal-soal yang ada di kami bisa segera dikirimkan dan Senin sudah sampai," kata Hamzah seusai jumpa pers UN di Kemdikbud, Jakarta, Minggu (14/4/2013).

Situs dengan alamat www.ghalia-indonesia.com tersebut tidak bisa diakses kira-kira sejak satu pekan lalu. Padahal, melalui situs ini, biasanya masyarakat dapat mengakses informasi dari percetakan tersebut terkait perkembangan proses pencetakan naskah soal UN 2013 yang digarapnya.

Saat Kompas.com membuka situs tersebut, halaman depan hanya menampilkan tulisan berwarna merah yang berbunyi "Hacked B4T4KZ 44 WAS HERE. You Data Base Is Saved! Please Patch Your System". Begitu pula dengan laman jejaring sosial Facebook yang tidak menampilkan informasi apa pun tentang percetakan yang berada di Rancamaya, Bogor, Jawa Barat, itu.

PT Ghalia Indonesia Printing merupakan salah satu dari enam percetakan yang terlibat dalam pembuatan naskah soal UN 2013. Namun karena kendala teknis, naskah soal UN untuk 11 provinsi masih tertahan di percetakan tersebut dan mengakibatkan penundaan penyelenggaraan UN di provinsi-provinsi itu.

Sumber : kompas.com
Diperbarui
Tambahkan Komentar
Ghalia Indonesia Situs Percetakan Soal UN Di HACK

Ghalia Indonesia Situs Percetakan Soal UN Di HACK